Docker: Overlay Network di Docker Swarm
Docker memiliki beberapa driver network seperti bridge, host, null, macvlan, ipvlan dan salah satunya overlay. Overlay berguna dimana kita bisa menghubungkan antar kontainer dari docker host yang berbeda. disini kita memanfaatkan docker swarm klaster untuk memudahkan implementasi driver network overlay.
disini sebagai simulasi untuk mencoba network overlay saya menggunakan 3 server yang akan join ke dalam klaster. mungkin temen temen bisa baca baca terkait bagaimana cara join ke klaster di tulisan saya sebelumnya tentang docker swarm
anggap saja kita telah membuat sebuah klaster yang terdiri dari 3 buah server dengan 1 node manager dan 2 node worker, selanjutnya kita buat terlebih dahulu driver network overlay pada node manager.
kemudian buat 1 buah service nginx dengan replika 2 atau 2 buah kontainer yang nantinya akan disebar ke node worker
gambaran nya kira kira seperti dibawah ini, dimana kontainer service nginx tersebut tersebar ke node worker 1 dan worker 2.
kontainer yang tersebar secara default menggunakan driver network bridge pada docker host nya masing masing. jadi kedua kontainer itu tidak bisa berhubungan secara langsung karena terisolasi masing masing. Overlay network berguna jika mungkin ada kasus kita ingin menghubungkan kedua kontainer yang berbeda host tersebut. cara menggunakan driver network overlay adalah kita tinggal gunakan saja pada saat kita membuat service atau membuat kontainer seperti dibawah ini
selanjutnya maka antar kontainer sudah bisa terhubung yang apabila digambarkan akan seperti dibawah ini. docker akan membuat kan sebuah jalur virtual atau jalur khusus agar antar kontainer yang berbeda host bisa terhubung secara langsung.
akhir
jika ada pertanyaan temen temen bisa tanyakan dan diskusikan di kolom komentar yaaaa